Gubernur Ajak Masyarakat Berhikmat Berjuang Di Jalan Allah SWT

Payung  - Gubernur Kepulauan Bangka Belitung, Erzaldi Rosman mengajak seluruh masyarakat untuk berhikmat untuk menjadi pejuang yang berjuang di jalan Allah SWT.

“ Agar semua yang hadir, ayo kita berhikmat untuk menjadi pejuang di jalan Allah SWT”, demikian dikatakan Gubernur Kepualauan Bangka Belitung  Erzaldi Rosman pada kegiatan Peletakan Batu Pertama Masjid Jawahirul Qolbi, Penyerahan akte notaris dan nomor induk TK/TPA Yayasan Pondok Tahfizh Guntur Pangkalan Batu, Desa Ranggung, Kecamatan Payung, Kabupaten Bangka Selatan, Jum’at (22/1/2021).

Gubernur juga mengatakan untuk merubah sebuah karakter masyarakat dengan cara menuntut ilmu agama. Misalnya dengan membangun Pondok Pesantren di Pangkalan Batu Desa Ranggung Bangka Selatan.

“ suatu niat yang luarbiasa di tengah hutan rimba masih terniatkan dan berhasil melalui ujian, nambah semangat untuk menebarkan kebaikan dan insya allah membangun pesantren sebagai wadah untuk mendidik anak-anak kita untuk menjadi anak yang soleh solehah, menjadi anak-anak dan pejuang di jalan Allah SWT, pejuang untuk kemakmurannya, untuk kesejahteraannya di jalan Allah “ tegasnya.

Lebih lanjut Gubernur akan memberikan dukungan penuh dalam pembangunan dan operasional Pondok Pesantren ini.

“ Saya akan mewakafkan Rp.25. 000.000 ke rekening yayasan, kemudian akan memberikan 6.500 polibek bibit jahe merah, juga akan melibatkan BAZNAS Provinsi Kepulauan Bangka Belitung dalam program-program di Pondok Pesantren “, katanya.

Gubernur  juga menyampaikan pembanguan pondok pesantren dengan konsep alam merupakan ide yang sungguh luarbiasa.

“ ini suatu karya yang luarbiasa dengan tempo yang sesingkat-singkatnya, beberapa unit kamar dan ruang belajar untuk fasilitas anak-anak kita dan tidak lama lagi akan berdiri. Apa lagi dengan konsep belajar di alam Insya Allah akan menarik minat masyarakat untuk belajar dan menuntut ilmu agama disini “, tegasnya.

Berilmu dikala  haru Sabtu dan Ahad, Berhikmat. Diberi waktu berkolaborasi dan bersinergi dengan alam. Tentunya orang-orang kota sangat senang dengan kegiatan-kegiatan di alam. Menghafal  di pondok-pondok, hal yang sungguh menarik harap Gubernur.

Gubernur juga berharap dengan haidrnya pondok pesantren di Desa Ranggung ini bisa melahirkan para penghafal Al Qur’an tidak hanya anak-anak tetapi akan lahir dari kalangan dewasa juga.

“ Insya allah akan banyak lahir para penghafal al qur’an, tidak saja anak-anak kecil tapi  yang dewasa pun akan menjadi penghafal Al Qur’an “ harapnya.  

Selain itu Gubernur juga berharap kepada mahasiswa Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Syaikh Abdurrahman Siddik Bangka Belitung bisa hadir untuk memberikan motivasi dan memajukan perkembangan di Desa Ranggung Basel.

Sebelumnya Gubernur melaksanakan Shalat Jum’at berjamaah pada kegiatan Safari Jumat di Masjid Al Mukarromah Desa Ranggung, Kecamatan Payung, kabupaten Bangka Selatan.

Kegiatan ini dihadiri langsung oleh Kepala Biro Kesejahteraan Rakyat Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, Pengurus Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, Pengurus Dewan Masjid Indonesia (DMI) Pangkalpinang, Pengurus Lembaga Tilawatil Qur’an, Pejabat Desa, Tokoh Agama, dan Tokoh Masyarakat  setempat.

 

 

Penulis: 
Biro Kesejahteraan Rakyat
Fotografer: 
Dani Arpian

Berita

19/10/2022 | Biro Kesejahteraan Rakyat Provinsi Kepulauan Bangka Belitung
05/01/2022 | Biro Kesejahteraan Rakyat Provinsi Kepulauan Bangka Belitung
03/01/2022 | Biro Kesejahteraan Rakyat Provinsi Kepulauan Bangka Belitung
03/01/2022 | Biro Kesejahteraan Rakyat Provinsi Kepulauan Bangka Belitung
03/01/2022 | Biro Kesejahteraan Rakyat Provinsi Kepulauan Bangka Belitung

Berita Berdasarkan Kategori